Bulan Suci Ramadhan menjadi momen istimewa bagi umat muslim di seluruh penjuru dunia. Umat muslim berlomba-lomba menjemput pahala dan Ridho dari Allah SWT melalui Ibadah puasa. SMP N 13 Jakarta dalam menyambut bulan Ramadhan tahun 1445 H melaksanakan kegiatan Pesantren Ramadhan dengan tema “Melalui Pesantren Ramadhan 1445 H Kita Wujudkan Pribadi yang Berakhlak Mulia”. Pelaksanaan Pesantren Ramadhan Tahun ini, SMP N 13 Jakarta bekerja sama dengan Mahasiswa dari pondok pesantren Gontor sebagai mentor peserta didik.


